Dari kreator Coffee Talk dan What Comes After, hadir petualangan penggalan kehidupan yang berlatar di Jakarta modern tentang cinta, kehilangan, dan menemukan jalanmu sendiri. Bermainlah sebagai Rama, musisi muda yang kesulitan melanjutkan hidup setelah kematian kekasihnya, Cinta.
Semua Ulasan:
Tidak ada ulasan pengguna
Tanggal Rilis:
Q1 2025
Pengembang:
Penerbit:

Login untuk menambahkan item ini ke wishlist-mu, mengikutinya, atau mengabaikannya

Lihat keseluruhan koleksi Fellow Traveller di Steam

Unduh Afterlove EP Demo

Game ini belum tersedia di Steam

Rencana Tanggal Rilis: Q1 2025

Tertarik?
Tambahkan ke wishlist dan dapatkan pemberitahuan saat tersedia.
Tambahkan ke wishlist-mu
 

Tentang Game Ini




Berlatar di kota Jakarta, ibu kota Indonesia, yang dinamis, Afterlove EP adalah perpaduan berbagai elemen visual novel, petualangan naratif, dan permainan ritme dari kreator Coffee Talk dan What Comes After.

Bermainlah sebagai Rama, seorang musisi muda yang kesulitan untuk melanjutkan hidup setelah kematian kekasihnya, Cinta.

Meski teman-teman dekat dan teman satu band-nya sudah berusaha membantunya melanjutkan hidup, Rama terjebak di masa lalunya selama lebih dari satu tahun. Dia mengabaikan musik, kesehatan mental, dan hubungan-hubungan yang dia miliki.

Yang membuat keadaan menjadi semakin buruk lagi, dia mendengar suara Cinta di dalam kepalanya, entah memang suara rohnya atau hanya bagian dari imajinasinya.


Band Rama akan mengadakan pertunjukan penting dalam waktu satu bulan. Pilihannya adalah, dia harus serius dalam menggarap musiknya dan menghadirkan lagu-lagu baru yang telah dia janjikan, atau band-nya akan melanjutkan tanpa dia.

Selama dua puluh delapan hari dan malam, pilihanmulah yang akan menentukan jalan yang diambil Rama. Jelajahi kota, pilih hubungan mana yang harus diperbaiki dan hubungan baru mana yang harus dibangun. Berdamailah dengan masa lalu, temukan kembali suara kreatifmu, dan bantu Rama membangun masa depan untuk dirinya sendiri.




Jelajahi Jakarta di zaman modern melalui eksplorasi side-scrolling, terlibat dalam percakapan mendalam dan penuh makna dengan karakter pilihanmu dan bermain musik bersama band-mu di bagian permainan ritme.



Sebagai bagian dari kancah pengembangan game indie Indonesia yang sedang maju pesat, Afterlove EP berupaya menciptakan sudut pandang autentik yang memperlihatkan kehidupan perkotaan modern di Indonesia.

Berlatar di jalanan kota Jakarta tempat beberapa pengembang saat ini tinggal atau pernah tinggal, game ini juga menampilkan seni gambar yang terinspirasi manga dari artis terkenal Indonesia, Soyatu dan soundtrack asli dari band indie Indonesia L’Alphalpha.

TENTANG PENGEMBANG


Sudah dikenal dengan berbagai kisah yang menyentuh hati, Afterlove EP adalah karya terakhir dari desainer naratif, penulis, dan pengembang, Mohammad Fahmi yang meninggal dunia pada Maret 2022 di usia 32 tahun.



Pikselnesia adalah studio indie Indonesia yang didirikan oleh Fahmi untuk proyek Afterlove EP. Setelah kepergiannya, timnya bertekad untuk menyelesaikan game tersebut dan mewujudkan visinya.

Sepenuhnya bekerja secara remote, tim ini tersebar di seluruh Indonesia dan para anggotanya telah berpengalaman mengerjakan berbagai game termasuk A Space for the Unbound, What Comes After, dan Hello Good Boy.

Persyaratan Sistem

    Minimum:
    • OS *: Windows 7+
    • Prosesor: 2GHz Dual Core
    • Memori: 4 GB RAM
    • Grafis: DirectX 11 compatible GPU
    • Penyimpanan: 2 GB ruang tersedia
* Mulai 1 Januari 2024, Steam Client hanya akan mendukung Windows 10 dan versi yang lebih baru.
Tidak ada ulasan untuk produk ini

Kamu bisa menulis ulasanmu tentang produk ini untuk membagikan pengalamanmu dengan komunitas. Gunakan area di atas tombol pembelian di halaman ini untuk menulis ulasanmu.